Cara Agar Blog Diterima Adsense – Bagi yang belum tahu, Adsense adalah sebuah program penyedia iklan yang diperuntukan bagi para blogger dan youtuber sebagai alternatif untuk menghasilkan uang di era digital saat ini.
Bukan hanya sekedar uang tambahan saku semata, bahkan tidak jarang mereka yang serius menggeluti dunia adsense mampu meraup hasil jutaan rupiah setiap bulannya.
Oleh karenanya, jangan heran jika banyak penduduk Indonesia yang kekinian, mencoba terjun sekaligus menguji “keberuntungan” bergelut dengan program Google yang bernama adsense.
Dan kali ini, seperti judul yang kita lihat bersama, kita akan membahas mengenai Cara Agar Blog Diterima Adsense. Tapi tunggu dulu, mungkin kalian bertanya tanya, mengapa saya membuat artikel ini, sedangkan blog yang saya kelola saat ini (maret 2019) tidak memiliki adsense?
Apakah saya sok tau? Atau hanya mengarang ngarang saja? Tidak begitu, perlu diketahui bahwa sebelumnya blog watpedia ini sudah memiliki akun adsense.
Hanya saja, akibat ulah dari makhluk yang dengki atas kesuksesan saya, terpaksa adsense yang saya miliki diblokir alias ditutup oleh pihak Google akibat invalid klik. Begitulah singkatnya.
Namun perlu diingat Cara Agar Blog Diterima Adsense yang akan kita bagikan ini hanya akan ampuh bila anda tidak melakukan pelanggaran kebijakan dari pihak Google, seperti konten judi, pornografi, dan hal hal umum yang melanggar hukum. Baiklah, untuk mempersingkat waktu langsung saja kita simak pembahasan selengkapnya dibawah ini.
Baca juga : Cara Mendapatkan Uang Lewat Blog Dengan SafelinkU
Cara Agar Blog Diterima Adsense
-
Buatlah Konten Yang Berkualitas
Cara Agar Blog Diterima Adsense Pertama Adalah Membuat konten yang berkualitas. Perlu kita ketahui bersama, konten berkualitas merupakan salah satu faktor terpenting agar blog yang kita kelola dapat diterima oleh pihak Google Adsense.
Jauhi tindakan mencuri konten seperti copas dan AGC jika ingin menghasilkan konten yang memiliki nilai baik dimata Google.
Disamping itu perhatikan juga jumlah konten anda. Jangan terburu buru mendaftar adsense sedangkan konten atau artikel anda masih satu atau dua saja.
Usahakan kita memiliki setidaknya 10-20 konten original dan berkualitas, agar semakin meningkatkan peluang diterima oleh Google Adsense.
-
Optimalkan SEO Blog
Cara Agar Blog Diterima Adsense yang kedua adalah mengoptimasi SEO Blog kita. Mungkin banyak dari blogger yang sudah muak dan kesal saat mendengar kata “SEO”.
Bukan karena apapun, hanya saja banyak dari blogger yang sudah mengikuti arahan dari para mastah namun tetap saja belum bisa mendapatkan page one di Google. Eitss tunggu dulu. Jangan terlalu mudah menyerah seperti itu.
Optimasi SEO bukan hanya soal tehnik include kata kunci di blog yang kita kelola, namun SEO itu sendiri juga dipengaruhi oleh usia dari blog itu sendiri. Jadi, bisa jadi tehnik SEO anda belum muncul kepermukaan, disebabkan usia blog anda yang masih terlalu muda.
Tetap optimalkan keyword pada konten yang anda buat, karena optimasi SEO yang nantinya akan menjadi penyumbang visitor organik pada blog yang kita kelola.
-
Usia Blogger Minimal 18th
Cara Agar Blog Diterima Adsense ketiga yaitu usia blogger harus 18 tahun. Standar usia 18 tahun telah menjadi ketentuan bagi blogger agar dapat diterima pada program Google Adsense.
Oleh karenanya, jika anda masih belum diterima dalam program Google Adsense coba cek kembali profil anda. Bisa jadi tanggal lahir pada akun Google anda masih berusia dibawah 18 tahun.
-
Optimalkan Blog Dengan Google Search Console
Cara Agar Blog Diterima Adsense Yang keempat adalah optimasi blog dengan Google Console. Google telah menyediakan sebuah tools online yang sangat berperan penting dalam proses indeks blog dan artikel yang kita miliki.
Benar! namanya Google Search Console. Dengan mengoptimalkan Google search console, indexing pada struktur URL di blog kita akan menjadi lebih cepat terbaca, dan tentunya akan menjadi faktor penunjang dalam optimasi SEO on Page.
Dan apabila seluruh konten kita telah terbaca oleh Google, kecil kemungkinan anda ditolak adsense jika memang konten yang anda miliki original dan berkualitas.
Oleh sebab itu, sebelum anda mendaftarkan blog yang anda miliki ke Google Adsense, sebaiknya daftarkan dulu dan optimasi blog anda di Google search console.
Baca juga : Cara Submit Artikel Di Google Search Console Terbaru
-
Gunakan Template Yang SEO dan Mobile Friendly
Cara Agar Blog Diterima Adsense yang kelima adalah gunakan template mobile friendly. Poin kelima ini sangat penting jika anda ingin diterima oleh Google Adsense.
Sebab struktur template yang tidak SEO dan mobile friendly akan memberi citra buruk dimata robot Google saat mengcrawl blog anda.
Cara terbaik untuk menerapkan poin kelima ini adalah dengan membeli template premium. Sebab hampir semua template premium saat ini telah memiliki struktur template yang full SEO dan Mobile Friendly.
-
Usia Blog / Website
Cara Agar Blog Diterima Adsense keenam yaitu Perhatikan Usia Blog. Poin keenam ini sering sekali diabaikan oleh para blogger pemula yang ingin cepat cepat menikmati Google Adsense. Memang sih, tidak ada tolak ukur secara khusus usia blog untuk mendaftar.
Hanya saja, banyak sumber menyebutkan jika ingin perjalanan mendaftar adsense lancar, usahakan usia blog saat mendaftar telah mencapai minimal 6 bulan.
Sekali lagi saya katakan, bukan tolak ukur tapi menjadi poin perhatian penting bagi Google untuk menerima sebuah blog menjadi publisher adsense.
-
Buat Page Khusus Yang Menjadi Standarisasi Sebuah Blog
Cara Agar Blog Diterima Adsense yang ketujuh buat page khusus. Sudah bukan rahasia lagi, kelengkapan halaman about, privacy policy, TOS, Disclaimer dan Contact Us, telah menjadi sebuah syarat agar sebuah blog berhak dan memenuhi syarat untuk di terima adsense dan menjadi publisher.
Apabila blog yang anda kelola belum memiliki kelengkapan seperti yang sudah saya sebutkan diatas, sebaiknya jangan terburu buru mendaftarkan diri ke adsense. Silahkan lengkapi beberapa page diatas untuk memenuhi syarat menjadi publisher adsense.
-
Mendaftarlah Saat Blog Sudah Memiliki Cukup Visitor
Cara Agar Blog Diterima Adsense kedelapan adalah mendaftar di waktu yang tepat. Sama seperti poin nomor enam, faktor visitor sebenarnya bukan sebuah hal yang mutlak untuk dapat diterima Google Adsense menjadi publishernya.
Karena cukup sering terdengar beberapa kasus dimana blog yang memiliki visitor sedikit tetap diterima oleh Google Adsense sebagai publishernya.
Namun, meskipun poin ke8 ini bukan sebuah patokan mutlak untuk diterima adsense, telah banyak fakta yang berbicara bahwa blog yang memiliki visitor ramai jauh lebih banyak diterima sebagai publisher dibandingkan dengan blog yang sepi visitor.
-
Lakukan Building Web / Blog Dengan Sempurna
Cara Agar Blog Diterima Adsense kesembilan yaitu lakukan build blog dengan sempurna. Maksudnya adalah, merampungkan setiap sudut dari blog anda hingga menjadi sebuah blog yang benar benar layak untuk dikunjungi. Hal ini bisa anda lakukan dengan memeriksa apakah ada broken link didalam website anda,
atau bisa jadi anda belum menyediakan daftar isi pada blog anda, atau anda belum menyediakan kolom pencari, atau jangan jangan artikel dan konten anda melanggar ketentuan dari syarat untuk menjadi publisher adsense seperti:
Konten pornografi, judi, konten hasil copas, dan hal lain semacamnya. Periksa dan jangan sampai ada poin yang membuat blog anda dipandang negatif oleh pihak mesin pencari, terlebih khusus Google.
-
Baca Aturan Saat Mendaftar
Cara Agar Blog Diterima Adsense yang terakhir adalah baca aturan mainnya. Jangan anggap sepele poin ini. Karena disinilah anda akan mendapatkan beberapa keterangan bagaimana agar blog yang anda kelola dapat lulus dan memenuhi kriteria untuk menjadi publisher adsense.
Perhatikan juga ketentuan dan konsekuensi dari mendaftar Google adsense. Hal ini penting, agar tidak terjadi penyesalan ketika diri anda telah terdaftar menjadi seorang publisher.
Cara Agar Blog Diterima Adsense
Bagaimana? Kira kira sudah siap untuk mendaftar menjadi seorang publisher adsense? Oke! sekian dulu pembahasan kita kali ini mengenai Cara Agar Blog Diterima Adsense terbaru. Semoga bermanfaat dan sampai jumpa lagi.
Ohiya, tetap update informasimu di watpedia, karena kita akan menghadirkan informasi menarik dan bermanfaat setiap harinya. Burung gagak burung kutilang, Assalamu’alaikum..
Baca juga : 10 Cara Menghasilkan Uang Melalui Blog