CARA MENGETAHUI POSISI ARTIKEL KITA DI GOOGLE

CARA MENGETAHUI POSISI ARTIKEL KITA DI GOOGLE

CARA MENGETAHUI POSISI ARTIKEL KITA DI GOOGLE -salam blogger Indonesia dimana pun kalian berada. Sebagaimana judul yang telah kita lihat bersama. Di rubrik dunia blogging kali ini, kita akan menyampaikan sebuah tips atau cara bagaimana kita mengetahui posisi artikel kita di mesin pencari, khususnya Google.
Dengan mengetahui cara sederhana ini, setidaknya kita tidak terbayang bayang atau merasa mengganjal dengan posisi artikel kita. Cara ini akan memberikan kita kepastian akan posisi artikel kita di Google secara akurat. Dan perlu diketahui juga, dengan mengetahui posisi artikel kita di mesin pencari, hal ini akan membantu kita dalam meriset artikel, seperti apakah yang ramah dengan mesin pencari. Sehingga, tatkala kita membuat artikel di kemudian hari, kita dapat lebih efisien menentukan struktur artikel yang lebih ramah dengan SEO.
Untuk mempersingkat waktu, langsung saja kita simak penjelasan selengkapnya dibawah ini.

CARA MENGETAHUI POSISI ARTIKEL KITA DI GOOGLE

1. Langkah pertama, kunjungi Keyword Rank Checker  di smallseotools
2. Setelah masuk ke halaman, isi form URL dengan alamat URL anda (tanpa HTTPS). Lalu isi kolom keyword dengan “kata kunci” yang ingin anda target sesuai artikel anda. Anda bisa mengisi hingga 10 keyword dalam satu kolom. Untuk lebih jelasnya lihat gambar dibawah ini.

CARA MENGETAHUI POSISI ARTIKEL KITA DI GOOGLE

3. Setelah mengisi form dengan benar, langkah selanjutnya adalah dengan mengklik Check Position.
4. Setelah mengklik Check Position, mungkin anda akan dihadapkan dengan halaman captcha Google. Tidak perlu khawatir, ceklis saja sesuai dengan apa yang anda lihat pada tabel captcha. Setelah itu hasil laporan dan cek posisi artikel akan keluar seperti gambar dibawah ini.

CARA MENGETAHUI POSISI ARTIKEL KITA DI GOOGLE

 

CARA MENGETAHUI POSISI ARTIKEL KITA DI GOOGLE

5. Selesai, kini anda telah mengetahui, berada di posisi ke berapa artikel anda pada mesin pencari Google.

Cara ini sangat bermanfaat bagi anda para blogger, untuk mengevaluasi artikel yang telah anda publish. Sekian pembahasan singkat kita, semoga bermanfaat, dan jangan lupa, tetap update informasi dan pengetahuanmu setiap hari hanya di watpedia. Ingat konten bermanfaat, ingat watpedia. Assalamu’alaikum.

Leave a Comment