Bingung Mencari Aplikasi Catatan Keuangan? Ini Rekomendasinya

Bingung Mencari Aplikasi Catatan Keuangan? Ini Rekomendasinya

Aplikasi catatan keuangan – Ketika gaji telah keluar, tentu belanja barangkali menjadi pilihan setiap orang. Apalagi bagi anak muda yang masih sendiri tentu mengelola keuangan dengan baik sangat perlu untuk dilakukan. Jangan sampai ketika akhir bulan Anda merasa kesusahan dalam hal finansial. Di zaman yang sudah serba canggih, aplikasi catatan keuangan bisa dicoba untuk membantu mengelola keuangan dengan baik.

Dengan memakai aplikasi dan memasangnya di android, maka Anda bisa mengetahui pengeluaran apa saja yang telah dilakukan. Karena jika pengeluaran tidak dicatat, seringkali uang akan terasa seperti mengalir begitu saja entah kemana. Berikut beberapa aplikasi yang bisa dicoba untuk mencatat keuangan agar finansial tidak terganggu.

Mencatat dengan Catatan Keuangan Harian

Dilihat dari namanya aplikasi ini terdengar unik. Aplikasi ini memiliki sejumlah kelebihan untuk Anda untuk mencatat pengeluaran yang ada. Selain mencatat pengeluaran, developer juga berusaha mengembangkan aplikasi dengan teknologi bisa menghitung selisih, mencatat pendapatan, dan lain sebagainya. Mendownload aplikasi ini tidak akan membuat Anda merugi.

Selain dapat menghitung selisih dan mencatat pendapatan, aplikasi ini juga bisa membuat laporan bulanan untuk Anda. Jadi, setiap pengeluaran bisa dicatat dengan rapi dan teratur. Hal ini bisa menjadi salah satu cara untuk mengevaluasi pengeluaran selama satu bulan. Perlu diketahui bahwa aplikasi ini merupakan hasil cipta dari developer Asyncbite Software.

Cash Droid

Aplikasi catatan keuangan selanjutnya yang bisa dipakai untuk mencatat pengeluaran yaitu Cash Droid. Pihak developer menyatakan bahwa aplikasi ini merupakan aplikasi terbaik untuk mengatur keuangan Anda. Grafik seputar keuangan akan bisa ditampilkan dengan menggunakannya. Aplikasi ini dapat menganalisis keuangan serta file CSV impor.

Dengan memakai aplikasi ini, Anda bisa membedakan dari mana asal pemasukan. Apalagi jika Anda memiliki sejumlah pemasukan dari beberapa sumber. Tentu mengelompokkannya dengan baik sangat penting agar dapat terkontrol dengan baik. Selain itu, pengeluaran jika dapat dicatat dengan baik melalui aplikasi ini. Beberapa pengeluaran yang dicatat misalnya pembayaran tagihan listrik, mobil, dsb.

Sepran (Expense Manager)

Setelah cash droid dan catatan keuangan harian, aplikasi recommended yang bisa digunakan untuk mencatat keuangan yaitu Sepran. Dengan memakainya maka pengeluaran dapat terkontrol dengan baik. Karena aplikasi ini telah dikembangkan dengan baik oleh pihak developer. Dalam aplikasi ini juga dilengkapi dengan fitur pengingat yang bisa disetting.

Baca juga : Terapkan Tips TRansaksi Online Berikut Agar pembayaran Anda Tetap Aman

Dengan menggunakan fitur tersebut memungkinkan Anda untuk mencatat keuangan secara berkal. Hal ini barangkali dapat menjadi penangkal ketika Anda lupa untuk mencatat keuangan. Untuk menjalankan aplikasi ini juga sangat mudah. Karena aplikasi ini didesain sederhana dan ramah untuk pengguna.

Aplikasi Sepran ini memiliki sejumlah kelebihan yang patut untuk dicoba. Diantaranya yaitu Anda tetap bisa menggunakan aplikasi dalam keadaan offline. Hal ini tentu sangat menguntungkan untuk Anda. Apalagi ketika koneksi internet sedang tidak stabil atau paketan data masih belum terisi tentu catatan pengeluaran harus tetap dilakukan untuk memantau pengeluaran.

Money

Aplikasi selanjutnya yaitu Money yang dapat membantu Anda dalam mencatat keuangan setiap bulannya. Money dapat diakses dengan gratis tanpa mengeluarkan uang. Anda dapat mengatur pemasukan dan pengeluaran sesuai dengan keinginan. Jadi pengeluaran tak terduga dapat terkontrol dengan baik melalui fitur tracking.

Aplikasi catatan keuangan ini akan sangat membantu Anda dalam mengurusi seputar finansial. Untuk mendapatkan aplikasi ini bisa diperoleh melalui Play Store yang ada di smartphone Anda.

Leave a Comment