Pabrikan ponsel Realme menunjukkan keunggulan di setiap produk. Kini Realme 5i telah beri kejutan di pasar Indonesia karena memakai teknologi SoC Snapdragon 665.kami kali ini bahas Teknologi hp Realme 5i telah menarik minat pasar Indonesia sehingga informasi seputar spesifikasi dan harga Realme 5i terus diakses.
Berdasarkan beberapa media, Realme 5i digadang sebagai ponsel canggih untuk memenuhi kebutuhan multimedia dan lainnya. Tak heran Realme 5i dilengkapi teknologi canggih dan terbaru sesuai kelasnya. Bila Anda belum mengenal lebih jauh Realme 5i, berikut ini kita ulas dari beberapa bagian untuk mengetahui seperti apa keunggulannya.
Baca juga : Rekomendasi Hp Realme Terbaru untuk Anda
Desain Bodi dan Teknologi Layar
Berdasarkan informasi resmi dari pihak Realme, seri 5i telah disematkan panel IPS LCD beresolusi 720x1600pixels. Guna memberi rasa nyaman kepada pengguna, lebar layar Realme 5i diberikan sebesar 6.52inchi. Sedangkan, ukuran dimensi bodi Realme 5i mencapai 164.4 x 75 x 9.3mm, dengan berat 195gram. Berdasarkan berat dan ukuran bodi, pasti tidaklah kerepotan ketika pengguna menyimpan di saku.
Fitur dual SIM (nano SIM dan dual stand by) beri kemudahan komunikasi bagi pengguna, ditambah desain elegan mempertahankan kesan elegan di setiap sudut bodi.
Fitur Kamera
Kesempatan mencoba fitur kamera terbaik kini tersemat di Realme 5i. Terlihat fitur kamera utama lebih mumpuni dibanding versi sebelumnya. Realme menyematkan lensa 12MP, f/1.8 + 8MP, f/2.3 + 2MP, f2.4 + 2MP, f/2.4. Sedangkan di sektor depan telah tersedia kamera beresolusi 8MP f/2.0.
Kemampuan kamera di Realme 5i juga tak lepas dari fitur perekaman video dengan pilihan resolusi 2160p@30fps dan 1080p@30fps. Untuk membantu proses menangkap momen berfoto, Realme menambah fitur LED flash, HDR serta panorama.
Dengan adanya fitur empat kamera belakang dan resolusi kamera depan cukup tinggi sanggup memenuhi kebutuhan pengguna dalam berfoto. Banyak pecinta fotografi ponsel mengapresiasi fitur kamera Realme 5i karena sanggup mendukung performa foto lensa makro sangat detail. Sedangkan aktivitas foto selfie dan video call juga terasa lebih nyaman.
Hardware dan Software
Bila kita bicara spesifikasi hp Realme 5i, pasti membahas bagian hardware dan software. Kemampuan mengolah setiap data terasa lebih cepat dan ringan dengan adanya kapasitas RAM 4GB. Bisa dikatakan, Realme 5i menjadi ponsel pintar berkemampuan di atas rata-rata dalam melakukan semua aktivitas multitasking pengguna.
Sedangkan di sektor kapasitas memori internal juga cukup besar yakni 64GB. Namun, Realme tak ingin berhenti pada aspek ROM saja, sehingga disediakan fasilitas microSD hingga mencapai kapasitas maksimal 256GB.
Fitur hardware Realme 5i terbilang lengkap. Terlihat chipset Qualcomm SDM 665 Snapdragon 665 diperkenalkan untuk memenuhi semua aktivitas multitasking pengguna. Semua kegiatan seperti bermain game, mengakses multimedia, dan mengolah dokumen pun terasa lebih ringan berkat teknologi chipset Qualcomm SDM 665.
Realme juga melengkapi kemampuan chipset dengan processor berkecepatan octa core (4×2.0 GHz Kryo 26- Gold & 4x 1.8Ghz Kryo 260 Silver). Bisa dipastikan kemampuan mengolah semua penggunaan aplikasi terasa lebih cepat berkat kemampuan processor terbaik keluaran Realme ini.
Sektor GPU sebagai pendukung tampilan grafis layar juga cukup baik yakni tersedia seri Adreno 610. Seluruh penggunaan aplikasi di Realme 5i juga sudah ditopang oleh sistem operasi ColorOS 6 Android 9 Pie. Penggunaan OS Android 9 Pie masih mendapat peluang upgrade hingga Android 10, jadi sangat fleksibel dan menguntungkan pengguna untuk memenuhi aktivitas multitasking.
Fasilitas Jaringan Internet
Kemampuan jaringan internet hp Realme 5i juga sanggup memberi kepuasan bagi pengguna. Ketersediaan akses data GSM, HSPA, dan 4G LTE sudah tersedia. Sayangnya, ponsel keluaran Realme ini masih belum menyematkan jaringan 5G seperti ponsel baru lainnya.
Realme 5i juga mampu terkoneksi dengan jaringan WLAN. Tersedia akses jaringan WiFi 802.11 a/b/g/n/ac, Wi-Fi Direct, Hotspot, hingga dual band untuk melengkapi kemampuan ponsel dalam koneksi internet. Tak lupa sistem GPS pun juga disematkan untuk permudah pengguna mengakses lokasi melalui smartphone.
Fitur Sensor dan Baterai
Kelengkapan fasilitas sensor di Realme 5i layak diacungi jempol. Sebab dari ketersediaan fitur sensor di dalamnya cukup lengkap mulai Fingerprint, Accelerometer, Gyro, Proximity, hingga Compass. Jadi pengguna lebih nyaman untuk mengakses fitur keamanan paling umum dipakai saat ini yaitu fingerprint.
Tidak hanya itu, fitur port USB juga dimasukkan dengan tipe microUSB 2.0, dan USB On The Go. Anda dapat melakukan transfer file dari smartphone ke perangkat komputer dan sebaliknya. Untuk fasilitas baterai, Realme 5i juga diberikan kapasitas cukup besar yakni 5000mAh dengan jenis baterai Li-Po. Tak lupa fasilitas fast charging 10W juga ditambahkan untuk mempersingkat waktu pengisian daya baterai.
Dari brand Realme tentu teknologi baru akan muncul baik hardware hingga software. Terbukti pada seri hp Realme 5i dengan harga sekitar 2 jutaan ada banyak fitur canggih disematkan. Sehingga pengguna dimanjakan dengan segudang fitur terbaik yang mempermudah aktivitas sehari-hari.