Cara Melacak HP Android yang Hilang dalam Keadaan Mati Dengan Mudah

Cara Melacak HP Android yang Hilang dalam Keadaan Mati – Hampir semua orang sekarang ini sudah memiliki yang namanya HP android. HP android dengan fungsinya yang beragam membuat banyak orang tertarik untuk memilikinya.

Dengan perangkat tersebut berbagai aktivitas harian pengguna bisa dipermudah dan dikerjakan dengan lebih maksimal. Ini tentunya tidak terlepas dari sematan fitur-fitur canggih yang disematkan di dalam HP android tersebut.

Meskipun sangat canggih dan kaya fitur, beberapa vendor tidak segan-segan memberikan banderol harga termurah untuk produknya tersebut.

Beralih ke pembahasan lain, apakah Anda pernah kehilangan smartphone? Ketika mengalami hal tersebut, apa yang pertama kali Anda lakukan? Mencarinya ke berbagai tempat atau justru pasrah dengan keadaan.

Saat HP hilang, ternyata bisa lho kita melacak keberadaannya. Bahkan saat HP dalam keadaan mati sekalipun kita masih bisa melakukan pelacakan untuk mengetahui lokasinya. Adapun cara melacak HP android yang hilang dalam keadaan mati selengkapnya bisa Anda simak di bawah ini.

Cara Melacak HP Android yang Hilang dalam Keadaan Mati

Cara Melacak HP Android yang Hilang dalam Keadaan Mati

Untuk melacak keberadaan HP android yang hilang atau dicuri, umumnya HP harus dalam keadaan hidup. Selain itu, HP android yang akan dilacak tersebut juga harus aktif mode GPS-nya agar lebih mudah diketahui.

Tetapi, apa jadinya jika HP android yang hilang tersebut dalam keadaan mati? Jika kondisinya seperti ini tentunya kita akan lebih sulit untuk melakukan pelacakan lokasi dari HP yang hilang tersebut.

Meskipun terbilang sulit, namun bukan berarti tidak ada cara lain untuk menemukan HP yang hilang dan dalam keadaan mati tersebut. Masih ada satu cara lain yang diklaim mudah dan ampuh melacak keberadaan HP yang sedang dalam keadaan mati. Cara yang dimaksud tersebut yakni dengan memanfaatkan Google Maps Location History.

Melacak HP Android yang Hilang dengan Google Maps

Cara Melacak HP Android yang Hilang dalam Keadaan Mati

Seperti yang kita tahu, Google Maps tidak hanya bisa digunakan untuk menunjukkan rute perjalanan saja. Di dalamnya juga disediakan fitur untuk melacak lokasi HP secara real-time melalui nomor HP.

Selain itu, ada pula fitur Location History yang memungkinkan kita tahu di mana lokasi HP tersebut. Hebatnya lagi, Location History ini bisa Anda ketahui meskipun HP yang dilacak tersebut dalam keadaan mati.

Namun, untuk melacak kebedaan HP melalui fitur Location History, ada syarat yang harus dipenuhi. Syarat tersebut yakni fitu Location History harus sudah diaktifkan sebelumnya di HP yang ingin dilacak tersebut.

Jika ternyata fitur tersebut belum diaktifkan, maka pelacakan tentunya tidak akan bisa dilakukan. Jadi, sebaiknya Anda mengaktifkan fitur Location History ini pada setiap HP android sebagai langkah berjaga-jaga.

Untuk mengaktifkan fitur ini Anda bisa masuk ke menu Pengaturan > Google > Kelola Akun Google Anda > Data & Personalisasi > Histori Lokasi > Aktifkan atau geser toogle ke kanan.

Jika fitur Histori Lokasi tersebut sudah diaktifkan di HP yang hilang, maka pelacakan lokasi akan lebih mudah untuk dilakukan. Untuk mulai melacak HP yang hilang, Anda bisa menggunakan HP android lain atau melalui perangkat PC atau laptop.

Untuk langkah-langkah pelacakan HP android yang hilang melalui Google Maps, sebagai berikut:

  • Langkah pertama Anda kunjungi situs Google Maps melalui browser di HP ataupun laptop.
  • Sekarang Anda login ke akun Google yang sama dengan akun yang ada di HP hilang tadi.
  • Klik opsi Menu, maka nantinya akan muncul beberapa opsi di sana.
  • Untuk melacak HP yang hilang, silahkan Anda klik opsi Your Timeline yang ada di opsi bagian paling bawah.
  • Secara otomatis Google Maps akan menunjukkan lokasi terakhir di mana HP yang hilang tersebut berada sebelum akhirnya mati atau dinonaktifkan. Lokasi HP biasanya akan ditandai dengan lingkaran biru lengkap dengan waktu terakhir HP tersebut aktif.

Melacak HP dengan IMEI

Menurut beberapa orang melacak HP yang hilang dan sedang dalam keadaan mati bisa dilakukan melalui nomor HP ataupun IMEI. Pernyataan tersebut sama sekali tidak benar, karena melacak menggunakan nomor HP atau IMEI hanya bisa dilakukan jika HP dalam keadaan aktif. sebelumnya juga watpedia sudah membuat artikel CaraMelacak HP Dengan IMEI silakan anda baca biar lebih jelas.

Itulah tadi cara melacak HP android yang hilang dalam keadaan mati paling mudah dan akurat bisa coba Anda terapkan. Semoga informasi di atas bermanfaat.

Leave a Comment