Cara Mengganti Warna Address Bar Mengikuti Warna Blog

Cara Mengganti Warna Address Bar Mengikuti Warna Blog


Cara Mengganti Warna Address Bar – Berkembangnya teknologi saat ini semakin memudah kita untuk mengakses informasi dari seluruh belahan dunia. Terlebih lagi dengan adanya bantuan mesin pencari seperti Google. Kita bisa mencari berbagai informasi yang kita ingin dengan menggunakan mesin pencari tersebut. Dan salah satu aplikasi mesin pencari terpopuler saat ini adalah Google Chrome.

Nah, saat kita mengakses sebuah blog atau website dengan menggunakan Google Chrome (di smartphone), pada umumnya address bar atau yang lebih kita kenal dengan kolom URL akan terlihat berwarna putih polos. Namun, terkadang ada beberapa blog atau website yang jika kita mengaksesnya, warna address bar Google Chrome ikut berubah sesuai dengan warna dominan dari blog yang kita kunjungi.
Dan pada kesempatan kali ini, kita akan membahas seperti judul yang sudah kita lihat bersama, yaitu mengenai cara mengganti warna address bar mengikuti warna blog. Dan untuk mempersingkat waktu, langsung saja kita ikuti tutorial selengkapnya dibawah ini.

Cara Mengganti Warna Address Bar Mengikuti Warna Blog

1. Masuk ke dashboard blogger anda.
2. Pilih menu Tema – Edit HTML
 
3. Cari kode  <head> (gunakan Ctrl+F) untuk memudahkan pencarian.
4. Salin kode script dibawah ini.

<meta content='#007A87' name='theme-color'/>

<meta content=’#007A87‘ name=’msapplication-navbutton-color’/>

<meta content=’yes’ name=’apple-mobile-web-app-capable’/>

<meta content=’#007A87‘ name=’apple-mobile-web-app-status-bar-style’/>

Ubah kode angka berwarna merah sesuai dengan warna blog anda, atau warna yang anda sukai. Cek kode warna CSS di website w3school.

5. Paste kode script yang sudah kita salin tepat dibawah <head> 

6. Simpan Template.

7. Cek blog anda, selesai.

Baca juga : Cara Membuat Tombol Donasi Paypal Di Blog Dengan Mudah

Tidak ada yang sulit dengan tutorial diatas, jika diperhatikan dan diikuti dengan benar, 100% akan berhasil sesuai dengan warna yang telah kita pilih. Sekian pembahasan kita mengenai cara mengganti warna address bar mengikuti warna blog. Terima kasih, semoga bermanfaat dan Assalamu’alaikum.

Leave a Comment